2. Kopasgat
Pasukan elite lainnya yang juga terjun untuk memburu KKB adalah Kopasgat (Komando Pasukan Gerak Cepat) milik TNI AU. Pasukan ini memiliki kemampuan tempur di berbagai medan, tak hanya udara, tetapi juga darat dan air.
Pada awal Januari 2023, pasukan Kopasgat tiba di Lanud Silas Papare, Sentani, Jayapura. Dalam melaksanakan tugas, para prajurit Kopasgat juga akan menjaga bandara sebagai salah satu lokasi aman di Papua.
Sarana transportasi udara dirasa yang paling efektif dan efisien. Di sisi lain, transportasi udara juga bisa mengangkut kebutuhan untuk masyarakat, bahkan mampu digunakan secara cepat dalam proses evakuasi.