"Saya mengajak mari kita amalkan hal-hal yang baik. Mari perbanyak edukasi dalam kegiatan keagamaan. Jangan sampai ada anak muda hancur jiwa raganya," ajak TGB.
Dalam sholat subuh dan kuliah subuh itu, TGB didampingi Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Perindo, Bidang Politik dan Kebijakan Publik, Heri Budianto, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perindo Bengkulu, Yurman Hamedi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian kunjungan TGB ke Provinsi Bengkulu, pada Jumat - Sabtu, 16-17 Juni 2023.
(Nanda Aria)