PALANGKARAYA - Ketua Umum DPP Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo, menyerahkan bantuan gerobak Perindo gratis kepada pedagang bakso dan siomay keliling di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah (Kalteng). Bantuan gerobak itu diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan pedagang kecil.
Bantuan ini sebagai bentuk nyata perhatian kepada para pedagang kecil dan UMKM. Bantuan diserahkan kepada Suroto (46) seorang pedagang bakso pentol keliling dan Muid (55) pedagang siomay keliling yang sudah berjualan selama sepuluh tahun.
Bantuan Gerobak Perindo diberikan secara cuma-cuma kepada Suroto dan Muid bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan pedagang kecil.
“Terima kasih Perindo, kami sangat senang menerima gerobak ini secara gratis,” kata Suroto.
Setelah satu bulan berjualan bakso keliling menggunakan Gerobak Perindo, Suroto merasa penghasilan naik hingga lima puluh persen.
”Saya tak nyangka penghasilan bertambah, alhamdulillah,” ucapnya.
Serupa dengan Muid. Setelah sepuluh tahun hanya mendapatkan penghasilan pas-pasan, penghasilannya kini naik 50 persen setelah berjualan satu bulan lebih menggunakan Gerobak Perindo.
“Terima kasih Perindo,” kata Muid.
Sementara itu, Partai Perindo akan selalu membantu dan memperhatikan nasib pedagang kecil yang memang membutuhkan uluran tangan sesuai prinsip Partai Perindo yakni untuk Indonesia Sejahtera dan Makmur.
(Erha Aprili Ramadhoni)