Selain BBM, hal lain, adalah lingkungan hidup, sumber daya manusia khusus karakter manusia serta pertanian dan peternakan. Nusa Tenggara Timur, lanjut Uskup Turang, adalah provinsi dengan sejuta potensi, tapi belum dikelola maksimal oleh pemimpin pada level lokal pun nasional.
"Ada kandungan mangan, ada kisah sejarah tentang gudang domba, sapi dan masih banyak lagi. Ya, berharap Pak Ganjar terpilih nanti, bisa maksimalkan," kata Uskup.
Kesenjangan yang masih ada di tengah maayarakat, setidaknya harus menjadi target bidik nanti, agar kesejahteraan yang diharap, bisa benar-benar dinikmati masyarakat.
Calon Presiden, Ganjar Pranowo menyatakan bersyukur atas masukan yang diperoleh dari Uskup Agung Kupang.
"Saya sangat berterima kasih untuk sejumlah masukan yang diberikan Uskup," kata Ganjar.
Bekas Gubernur Jawa Tengah dua periode itu menyebut, sejumlah masukan dari kondisi ril yanga terjadi di tengah masyarakat itu menjadi catatan penting.
"Ada banyak masukan yang sudah kami catat, ada di bidang energi, lingkungan, peternakan dan pertanian. Saya sungguh berterima kasih," katanya.