JAKARTA - Calon Presiden (Capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo berjanji untuk memprioritaskan pemberdayaan pondok pesantren ke depannya. Hal tersebut melihat potensi dari santri untuk pengembangan ekonomi.
Hal itu seperti yang disampaikan Ganjar di Pondok Pesantren Darussalam Timur Watucongol, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (17/12/2023).
Lebih lanjut Ganjar menjelaskan, pengembangan ekonomi lewat potensi santri itu dapat dilakukan misalnya di sektor peternakan, pertanian, hingga perkebunan, yang saat ini sektor tersebut juga menjadi penyumbang devisa negara.
"Banyak sekali ekonomi pondok pesantren, yakni pertanian dalam arti luas. Bisa peternakan perkebunan dan pertanian itu yang paling penting," kata Ganjar di Magelang, Minggu (17/12/2023).
Keberadaan ekonomi pesantren itu, lanjutnya, penting untuk terus memberikan pelatihan keterampilan, sehingga banyak muncul inovasi berkelanjutan.
"Dari situlah kemudian keterampilan-keterampilan dijaga dan banyak inovasi yang muncul, yang musti kita fasilitasi. Pemerintah harus memfasilitasi," terangnya.