Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pasukan Israel Serang Pusat Bantuan Makanan di Rafah, 1 Orang Tewas dan 22 Terluka

Susi Susanti , Jurnalis-Kamis, 14 Maret 2024 |06:46 WIB
Pasukan Israel Serang Pusat Bantuan Makanan di Rafah, 1 Orang Tewas dan 22 Terluka
Pasukan Israel serang pusat bantuan makanan di Rafah, 1 tewas dan 22 terluka (Fotio: Reuters)
A
A
A

Seorang anak laki-laki berusia 15 tahun dan empat pria berusia antara 27 dan 50 tahun, salah satunya bernama Mohamed Abu Hasna, dilaporkan tewas.

Orang-orang juga terlihat di rumah sakit setempat di samping mayat lima orang, salah satunya adalah seorang pria yang mengenakan tabard PBB berwarna biru.

“Itu adalah pusat UNRWA, diharapkan aman,” kata anggota staf UNRWA Sami Abu Salim kepada kantor berita AFP saat dia mengamati kerusakan yang terjadi.

“Beberapa orang datang untuk bekerja untuk mendistribusikan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan makanan selama bulan suci Ramadhan. Tiba-tiba, mereka terkena dua rudal,” lanjutnya.

Diperkirakan 1,5 juta warga Palestina berlindung di Rafah dengan akses terbatas terhadap air minum dan makanan yang aman

(Susi Susanti)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement