6. Korban Dapat Bantuan dari Pemerintah
Bupati Jember Hendy Siswanto diketahui berkunjung ke rumah Supriati, korban KDRT yang viral karena dianiaya dan disekap di kandang sapi oleh suaminya sendiri di Desa Glundengan, Kecamatan Wuluhan, Jember.
Saat menjenguk korban, Bupati Jember ingin memastikan bahwa korban kembali pulih dan tetap harus mendapatkan pendampingan dan perlindungan ekstra dari petugas setempat.
Sebab itu, bupati sudah meminta kepada Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana atau (DP3AKB) serta pihak Unit Pelayanan Perempuan dan Anak atau PPA Satreskrim Polres Jember agar kejadian kasus memprihatinkan tersebut menjadi atensi khusus sehingga tidak terjadi hal serupa di masa yang akan datang.
Selain memberikan bantuan berupa uang tunai dan sembako, Bupati juga meminta korban maupun kerabat korban untuk segera melapor kepada Bupati ataupun petugas apabila ada intimidasi dari pihak-pihak tertentu. Memang dalam berumah tangga kerap terjadi selisih paham dengan pasangan, namun tidak harus berakhir dengan kekerasan.
(Awaludin)