Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Terima Bantuan Rp50 Juta dari MNC Peduli, Pengurus Masjid Raudhatul Jannah: Bermanfaat untuk Jamaah

Muhamad Fadli Ramadan , Jurnalis-Kamis, 28 Maret 2024 |23:53 WIB
 Terima Bantuan Rp50 Juta dari MNC Peduli, Pengurus Masjid Raudhatul Jannah: Bermanfaat untuk Jamaah
Ketua MNC Peduli Syafril Nasution berikan bantuan ke Masjid Raudhatul Jannah (foto: MPI/Fadli)
A
A
A

JAKARTA – Masjid Raudhatul Jannah di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, menerima bantuan dana senilai Rp50 juta dari MNC Group melalui MNC Peduli. Sumbangan tersebut ditujukan untuk membantu pengurus masjid dalam melancarkan kegiatan selama Ramadhan.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis dilakukan oleh Ketua MNC Peduli Syafril Nasution kepada Danang Eko Prihandoko, Pengurus DKM Masjid Raudhatul Jannah, di pelataran Masjid Bimantara, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Barat, Kamis (28/3/2024).

Sepanjang bulan Ramadhan, Danang mengungkapkan masjid Raudhatul Jannah memiliki banyak kegiatan. Hal ini membuat pengurus masjid harus mempersiapkan anggaran yang cukup besar untuk memenuhi kebutuhan sepanjang bulan suci ini.

“Kita ada kajian bahasa Al-Qur’an, kemudian di malam harinya kita mengadakan shalat tarawih dan setiap Rabu dan Jum’at kita mengadakan kajian ba’da tarawih. Kita juga mengadakan buka puasa di masjid jntuk karyawan yang bertugas. Seharinya kita menyediakan 1.200 pack yang disalurkan ke seluruh karyawan MNC Studios,” kata Danang.

Selain itu, Masjid Raudhatul Jannah juga kerap membagikan santunan kepada anak yatim-piatu di sekitar masjid. Sehingga, bantuan dari MNC Peduli dirasa sangat membantu mereka dalam melancarkan seluruh kegiatan tersebut.

“Selanjutnya kita juga mengadakan acara malam Lailatul Qadar nanti malam, Kamis (28/3/2024). Kemudian di hari Selasa kita akan mengadakan santunan anak yatim, ada sekitar 1.250 di sekitar MNC Studios yang akan kita santunkan,” ujar Danang.

Danang pun berharap MNC Peduli melanjutkan pemberian bantuan kepada masjid-masjid, khususnya yang berada dalam kompleks MNC Group. Mengingat masjid tersebut kerap digunakan masyarakat sekitar, bukan hanya karyawan MNC Group.

“Alhamdulillah atas bantuan ini, karena bantuan ini termasuk dalam meringankan beban dari masjid. Bantuan ini kita salurkan kepada mereka yang membutuhkan di sekitaran MNC Studios. Harapan kami bantuan ini akan dilanjutkan setiap tahunnya seperti yang sudah-sudah,” ucapnya.

(Awaludin)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement