Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Berapa Tarif Lewat Selat Hormuz?

Rachel Eirene Nugroho , Jurnalis-Selasa, 09 Juli 2024 |18:19 WIB
Berapa Tarif Lewat Selat Hormuz?
Foto: Reuters.
A
A
A

Selat Hormuz merupakan jalur perairan internasional namun juga merupakan perairan teritorial Iran. Negara ini pernah berencana untuk menetapkan tarif bagi setiap kapal yang akan melewati Selat Hormuz. Tentu Iran tidak bisa memutuskan secara tiba-tiba bahwa setiap negara harus membayar biaya tertentu untuk melewati Selat Hormuz.

Melansir Forbes, tarif tol untuk memasuki jalur perairan hanya bisa diterapkan pada jalur perairan buatan manusia seperti Terusan Suez atau Terusan Panama dengan catatan terletak di tengah negara yang sama di kedua sisi. Sedangkan Selat Hormuz terletak antara Teluk Persia dan Teluk Oman yang sudah bukan wilayah perairan dari negara yang sama lagi.

Adapun rencana Iran ini bertujuan untuk mengancam AS yang memberikan sanksi berat terhadap Iran yang berdampak sangat buruk bagi perekonomiannya, mengancam masyarakat internasional karena jalur strategis ini menjadi satu-satunya jalur perdagangan minyak internasional, serta membuktikan kekuatan pemerintah terhadap rakyat Iran.

Alasan lain mengapa tidak ada tarif jika akan melewati Selat Hormuz adalah karena seluruh peraturan yang mengatur tentang perairan internasional telah diatur dalam Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hukum Laut (UNCLOS). Melansir Iranwire, selat ini termasuk sebagai selat internasional sehingga hak lintas transit yang sudah diatur oleh UNCLOS juga berlaku di Selat Hormuz.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement