Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

BNPB Perkuat Infrastruktur Kurangi Dampak Gempa Megathrust hingga Gunung Meletus

Binti Mufarida , Jurnalis-Rabu, 15 Januari 2025 |10:49 WIB
BNPB Perkuat Infrastruktur Kurangi Dampak Gempa Megathrust hingga Gunung Meletus
Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto (Foto: Dok)
A
A
A

Teranyar, BNPB masih terus mengupayakan terpenuhinya relokasi masyarakat yang terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki. “Relokasi masyarakat terdampak gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Timur. Tanah sudah ada, akses menuju masuk masih proses membuka jalan,” ujar Suharyanto.

Selanjutnya langkah mitigasi berbasis infrastruktur bagi bencana hidrometeorologi kering kebakaran hutan dan lahan dapat juga dilakukan. “Membuat embung dan sodetan atau kanal untuk mempermudah pengambilan air bagi tim darat maupun water bombing,” imbuhnya.

Terakhir khusus penanganan bencana hidrometeorologi basah seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor dan cuaca ekstrem. “Normalisasi sungai-sungai yang 10 tahun terakhir bencana terjadi di situ terus,” jelas Suharyanto.

Penguatan infrastruktur di setiap jenis bencana tersebut tentu akan menjadi pendukung dalam penanganan bencana di Indonesia. “Harapannya jika kerjasama segera dilaksanakan, bencana di Indonesia bisa menurun baik kuantitas maupun dampak,” pungkasnya.
 

(Arief Setyadi )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement