Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Dua Korban Tewas Kecelakaan Maut di GT Ciawi 2 Teridentifikasi, Ini Identitasnya

Putra Ramadhani Astyawan , Jurnalis-Rabu, 05 Februari 2025 |09:19 WIB
Dua Korban Tewas Kecelakaan Maut di GT Ciawi 2 Teridentifikasi, Ini Identitasnya
Dirut RSUD Ciawi Fusia Meidiawaty (foto: Okezone/Putra RA)
A
A
A

BOGOR - Dua korban tewas kecelakaan maut di GT Ciawi 2, Kota Bogor teridentifikasi. Kedua korban yakni Yana Mulyana dan Budiman.

"Yang teridentifikasi baru dua orang, Yana Mulyana dan Budiman," kata Dirut RSUD Ciawi, Fusia Meidiawaty kepada wartawan, Rabu (5/2/2025).

Saat ini, kedua jenazah korban masih berada di RSUD Ciawi. Sedangkan, terdapat enam korban meninggal dunia lainnya yang belum berhasil teridentifikasi. 

"Enam orang lagi belum teridentifikasi," jelasnya.

Adapun total korban kecelakaan yang dibawa ke RSUD Ciawi sebanyak 17 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 8 orang meningg dunia dan 9 luka-luka.

"Tiga orang dalam zona merah," pungkasnya.

Sebelumnya, Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Bogor Kota Kompol Yudiono membeberkan mayoritas korban meninggal akibat kecelakaan maut di Gerbang Tol (GT) Ciawi, Bogor, Jawa Barat mengalami luka bakar.

Sebelumnya dilaporkan bahwa kecelakaan terjadi di GT Ciawi arah Jakarta pada Selasa (4/2) pukul 23.30 WIB. Akibat kejadian ini sebanyak 19 orang menjadi korban dimana 8 orang meninggal dunia dan 11 orang mengalami luka-luka. Saat ini, seluruh korban telah dievakuasi ke RSUD Ciawi.

Yudiono pun memaparkan kondisi 8 korban meninggal beserta ciri-cirinya, berikut datanya:

1. Mr. X Jenis Kelamin: Laki-laki usia sekitar umur 40-50 tahun.

Ciri-ciri: Menggunakan kaus hitam, celana coklat, rambut lurus hitam pendek.

2. Mr. X Jenis Kelamin: Laki-laki Usia sekitar 50-60 Tahun.

Ciri-ciri: Menggunakan kaus merah, celana panjang jenis jeans warna biru, rambut ikal putih sedikit panjang (seleher).

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement