Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Setidaknya 15 Orang Tewas Akibat Desak-desakan di Stasiun Kereta New Delhi

Rahman Asmardika , Jurnalis-Minggu, 16 Februari 2025 |10:45 WIB
Setidaknya 15 Orang Tewas Akibat Desak-desakan di Stasiun Kereta New Delhi
Ilustrasi.
A
A
A

Sebuah penyelidikan diperintahkan atas insiden tersebut dan empat kereta khusus dikirim untuk mengevakuasi orang-orang yang terinjak-injak di stasiun kereta api, kata Menteri Perkeretaapian Ashwini Vaishnaw di X, seraya menambahkan bahwa situasi sekarang sudah terkendali.

"Seluruh tim bekerja untuk membantu semua orang yang terkena dampak insiden tragis ini," katanya, sebagaimana dilansir Reuters, Minggu, (16/2/2025).

Puluhan orang tewas dalam terinjak-injak sebelum fajar di Maha Kumbh di India utara bulan lalu ketika puluhan juta umat Hindu berkumpul untuk berendam di air sungai suci pada hari paling suci dari festival enam minggu tersebut.

Insiden Tragis

Letnan gubernur Delhi VK Saxena, salah satu pejabat tinggi wilayah ibu kota, juga mengunjungi rumah sakit untuk menemui mereka yang terluka dalam insiden pada Sabtu, media lokal menunjukkan.

"Ini adalah insiden yang sangat tragis dan kami berdoa bagi mereka yang telah kehilangan nyawa," kata Atishi.

India telah menyaksikan beberapa kecelakaan kereta api dalam dua tahun terakhir, termasuk tabrakan pada 2023 yang menewaskan setidaknya 288 orang. Kereta api India adalah jaringan kereta api terbesar keempat di dunia dan sedang menjalani peningkatan senilai USD30 miliar, sebagai bagian dari dorongan Modi untuk meningkatkan konektivitas.

(Rahman Asmardika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement