KARAWANG - Ruas Tol Jakarta-Cikampek (Japek) macet di puncak arus balik lebaran 2025, Minggu (6/4) malam ini. Ribuan kendaraan terlihat padat merayap di ruas tol itu.
Berdasarkan pantauan di lokasi pukul 20.41 WIB kepadatan terlihat terjadi di sebelum gardu pembayaran tol Japek. Namun kepadatan itu berlanjut hingga setelah mobil melewati gardu pembayaran.
Padahal biasanya kepadatan terjadi hanya di sebelum gardu pembayaran. Kendaraan terlihat harus berjalan lambat, bahkan sesekali berhenti sejak KM 70.
Empat ruas jalur yang tersedia di jalur utama terlihat padat seluruhnya. Arus lalu lintas di lajur contra flow pun juga terlihat macet.
Adapun kemacetan terlihat mengular hingga KM 68 ruas Tol Jakarta-Cikampek. Belum diketahui apa penyebab kemacetan malam ini.
Berdasarkan data Jasamarga, kendaraan yang melintas di Gerbang Tol Cikampek Utama mengarah Jakarta sejak pukul 06.00 WIB tadi pagi ialah berjumlah 75.813.
Dalam data Jasamarga, jumlah kendaraan ini cenderung meningkat dibandingkan hari sebelumnya atau pada Sabtu (5/4).
(Khafid Mardiyansyah)