Sementara itu, di kesempatan yang sama, Menteri Sosial Saifullah Yusuf menegaskan bahwa Presiden Prabowo Subianto memberikan perhatian besar terhadap kesejahteraan masyarakat miskin.
“Pak Presiden punya perhatian luar biasa untuk masyarakat, khususnya di golongan paling bawah. Yang atas dijaga, yang tengah difasilitasi, dan yang bawah dibela,” ujar Gus Ipul.
Ia menambahkan, bahwa di masa pemerintahan Presiden Prabowo, alokasi bantuan sosial meningkat signifikan.
“Pagu anggaran tahun 2025 untuk 20 juta KPM awalnya Rp71 triliun. Di era Presiden Prabowo, dinaikkan menjadi lebih dari Rp110 triliun — ini mungkin yang terbesar sepanjang sejarah,” tandasnya.
(Awaludin)