Sementara itu, hingga Minggu (25/1/2026), Tim SAR Gabungan telah menemukan sebanyak 25 kantong jenazah korban longsor di kawasan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Proses evakuasi masih terus dilakukan.
“Adapun total korban saat ini, sebanyak 25 jenazah telah ditemukan, 23 orang selamat, dan sekitar 80 orang masih dalam pencarian,” kata Kepala Kantor SAR Bandung, Ade Dian Permana.
Ia menjelaskan, pencarian dilakukan sejak pagi dengan fokus pada dua sektor, yakni sektor Alpha dan Bravo, menggunakan alat berat, metode manual, serta pemantauan melalui drone UAV.
Selain faktor cuaca, medan yang sulit menjadi tantangan utama dalam proses pencarian.
“Berdasarkan pertimbangan teknis di lapangan, pencarian dihentikan sementara dan akan dilanjutkan esok hari,” pungkasnya.
(Awaludin)