Pengunjung CFD Antusias Tandatangani Aksi Solidaritas Yuyun

Bayu Septianto, Jurnalis
Minggu 08 Mei 2016 10:35 WIB
Aksi Solidaritas untuk Kasus Yuyun di CFD (foto: Bayu/Okezone)
Share :

JAKARTA - Masyarakat yang berada di area Car Free Day kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, tergerak hatinya terhadap kasus pemerkosaan dan pembunuhan terhadap Yuyun, pelajar SMPN 5 Padang Ulak Tanding, Rejang Lebong, Bengkulu pada 2 April 2016.

Mereka pun ikut menandatangani spanduk putih bertemakan #SolidaritasUntukYY yang mengelilingi patung Selamat Datang.

Inisiator aksi #SolidaritasUntukYY, Grace Natalie mengatakan hal ini sengaja dilakukan untuk meminta aparat penegak hukum untuk tidak ragu menerapkan hukuman seberat-berat bagi pelaku pemerkosa dan pembunuh Yuyun.

(Baca Juga: KAMMI dan MUI Bersatu Gelar Aksi #DoaUntukYuyun)

"Kami mendorong para pelaku untuk mendapatkan hukuman seberat-beratnya," kata Grace di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (8/5/2016).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya