Gudang Logistik PT Pertamina Rantau Ludes Terbakar

Muhammad Jafar Yusuf, Jurnalis
Jum'at 16 April 2021 00:59 WIB
Gudang Pertamina terbakar (foto: ist)
Share :

Lalu Piket Security PT Pertamina bersama Babinsa TNI setempat langsung mengecek ke lokasi tempat terjadinya kebakaran di Gudang 6 (enam) tempat penyimpanan barang logistik, setelah membenarkan kejadian, piket menghidupkan Alarm/sirine emergency tanda kebakaran.

Selanjutnya TIM HSSE pemadam kebakaran PT. Pertamina EP Field Rantau dibantu personil Koramil 08/RTU dengan menggunakan 2 (Dua) unit mobil pemadam milik PT. Pertamina Asset 1 EP Field Rantau melakukan pemadaman api.

Kobaran api berhasil dipadamkan sekira pukul 03.50 WIB pagi, dan dilakukan pendinginan oleh Tim HSSE PT. Pertamina EP Field Rantau.

"Tidak ada korban jiwa, namun PT Pertamina EP Field Rantau mengalami kerugian diperkirakan Rp1 miliar, gudang logistik beserta isinya berupa material peralatan Listrik dan barang-barang lainnya ludes habis terbakar," terang Danramil Rantau.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya