Rusia dan Ukraina Temukan Sejumlah 'Titik Temu' dalam Negosiasi Damai Pertama

Rahman Asmardika, Jurnalis
Selasa 01 Maret 2022 18:53 WIB
Negosiasi antara Rusia dan Ukraina di Belarusia. (Foto: Sputnik)
Share :

Menteri Luar Negeri Belarusia Vladimir Makei berjanji negaranya siap untuk terus mengambil peran untuk membantu menyelesaikan krisis antara Rusia dan Ukraina. Makei mengatakan mengatur pertemuan ini adalah tugas yang sulit tetapi perlu, dan mengatakan putaran pembicaraan berikutnya akan berlangsung dalam "beberapa hari."

Pembicaraan Senin, yang juga dihadiri oleh Duta Besar Rusia untuk Belarus Boris Gryzlov, Menteri Pertahanan Ukraina Oleksiy Reznikov, Wakil Menteri Luar Negeri Ukraina Mykola Tochitsky dan lainnya, diadakan setelah berhari-hari dirundung oleh Kiev.

Presiden Belarusia Alexander Lukashenko berulang kali menekankan kesiapannya untuk memfasilitasi Moskow dan Kiev dengan platform negosiasi.

Pada Sabtu (26/2/2022), Lukashenko memperingatkan bahwa kekuatan eksternal menyemangati dan "mendorong" Kiev untuk terus berperang. Dia mengatakan bahwa semakin lama konflik berlangsung, semakin besar kemungkinan akan berubah menjadi sebuah “mekanisme penghancur” bagi Rusia dan Ukraina.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya