China Ancam Tindakan Balasan Jika Ketua DPR AS Temui Presiden Taiwan di Los Angeles

Rahman Asmardika, Jurnalis
Rabu 29 Maret 2023 12:48 WIB
Presiden Taiwan Tsai Ing-wen. (Foto: Reuters)
Share :

Dalam kunjungan tidak resmi dalam beberapa tahun terakhir, Tsai telah bertemu dengan anggota Kongres dan diaspora Taiwan dan disambut oleh ketua American Institute di Taiwan, organisasi nirlaba yang dikelola pemerintah AS yang melakukan hubungan tidak resmi dengan Taiwan.

Tsai transit melalui Amerika Serikat enam kali antara 2016 dan 2019 sebelum memperlambat perjalanan internasional karena pandemi virus corona. Menanggapi kunjungan tersebut, China menyerang secara retoris terhadap AS dan Taiwan.

Namun, pertemuan yang direncanakan dengan McCarthy telah memicu kekhawatiran akan reaksi keras China di tengah meningkatnya gesekan antara Beijing dan Washington atas dukungan AS untuk masalah Taiwan, perdagangan, dan hak asasi manusia.

Menyusul kunjungan Ketua DPR saat itu Nancy Pelosi ke Taiwan pada 2022, Beijing meluncurkan rudal ke wilayah tersebut, mengerahkan kapal perang melintasi garis median Selat Taiwan, dan melakukan latihan militer dalam simulasi blokade pulau tersebut. Beijing juga menangguhkan pembicaraan iklim dengan AS dan membatasi komunikasi militer-ke-militer dengan Pentagon.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya