JAKARTA - Terpidana kasus pembunuhan Vina Cirebon mengalami penyiksaan agar mengakui perbuatannya kalau mereka telah melakukan tindakan pembunuhan. Hal itu diungkapkan oleh orangtua terpidana dalam tayangan 'Rakyat Bersuara' di iNews TV, Selasa (21/5/2024).
Orangtua terpidana Hadi Saputra, Ibu Sumainah, menyebut penyiksaan itu menimbulkan bekas pada bagian kepala anaknya.
"Ada penyiksaan waktu pemeriksaan?" tanya pembawa acara 'Rakyat Bersuara', Aiman Witjaksono.
"Betul, disetrum, di pukul pakai gembok (ke kepalanya). Kaya (Berbekas) pitak gitu pak, garet gitu," jawab Sumainah.
Selain menyiksa dengan menggunakan benda tumpul, kata Suminah, anaknya juga disiksa dengan cara disetrum.
Dalam acara tersebut, lima orang tua terpidana dihadirkan ekslusif secara virtual. Orang tua terpidana, Supriyanto, Ibu Aminah juga turut menceritakan penyiksaan yang dialami anaknya.
Kata Aminah, bagian telinga Supriyanto disundut dengan puntung rokok.
"Ya sekarang mah udah sembuh, kemarin-kemarin tadinya dimasukin puntung rokok," sambungnya.