Wanita Cantik Gunakan Data Pelamar Kerja untuk Pinjol, Belum Ditetapkan Tersangka!

Irfan Ma'ruf, Jurnalis
Kamis 11 Juli 2024 19:03 WIB
Wanita Gunakan Data Pekerja untuk Pinjol/Ilustrasi: Freepik
Share :

JAKARTA- Seorang wanita berinisial R diduga menggunakan data ratusan pelamar kerja untuk mengajukan pinjaman online (pinjol). Namun, wanita berparas cantik belum dijadikan tersangka.

Polres Jakarta Timur sudah melayangkan surat pemanggilan terhadap wanita tersebut dan akan segera diperiksa.

"Sudah kami jadwalkan untuk dilakukan pemeriksaan terhadap R," kata Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Armunanto Hutahean, ketika dikonfirmasi pada Kamis (11/7/2024).

Armunanto belum mengungkap jadwal pemeriksaan terhadap R. Adapun R bakal diperiksa oleh polisi dalam kapasitasnya sebagai saksi terlapor. R belum dijadikan tersangka. "Masih sebagai saksi," ujar dia.

Total terdapat 26 orang yang jadi korban. Kasus tersebut bermula ketika para korban mendapatkan undangan dari R untuk bekerja dan mereka diminta untuk menyerahkan KTP, namun ternyata data tersebut digunakan untuk pinjol.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya