Satgas Ops Damai Cartenz Tembak Mati Anggota KKB yang Bunuh Personel Polres Puncak Jaya

Riana Rizkia, Jurnalis
Sabtu 14 Desember 2024 09:50 WIB
Satgas Ops Damai Cartenz Tembak Mati Anggota KKB (foto: dok ist)
Share :

Di sisi lain, Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2024, Kombes Pol Bayu Suseno menjelaskan bahwa jenazah KKB Topan telah dievakuasi oleh tim Satgas Ops Damai Cartenz-2024, bersama tenaga kesehatan Kabupaten Puncak Jaya untuk pemeriksaan medis dan penyelidikan lebih lanjut.

"Untuk jenazah KKB Topan, kami telah evakuasi dan telah dilakukan Tindakan medis guna mendukung proses peyelidikan oleh aparat penegakan hukum," katanya.

Kemudian, korban penembakan yakni Bripda Choisu Rumabar dalam kondisi selamat, dan telah mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Papua.  

"Kondisi Bripda Choisu sudah membaik dan terus dipantau oleh tim medis," katanya.

Bayu mengatakan, bahwa Satgas Ops Damai Cartenz-2024 akan terus berupaya menindak tegas KKB yang melakukan aksi kriminal, baik terhadap masyarakat sipil maupun aparat keamanan di Papua.

"Komitmen kami jelas, menciptakan keamanan di Papua dan menegakkan hukum terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang mengganggu keamanan di Papua," pungkasnya.
 

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya