Enam Siswa Alami Luka Berat Akibat Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Ini Identitasnya!

Ari Sandita Murti, Jurnalis
Jum'at 07 November 2025 17:10 WIB
Siswa Alami Luka Berat Akibat Ledakan di SMAN 72 Jakarta (foto: dok ist)
Share :

JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sebanyak 39 orang menjadi korban ledakan di SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat (7/11/2025). Dari jumlah tersebut, enam orang dilaporkan mengalami luka berat.

“Sebanyak 24 orang dirawat di RS Islam Jakarta Cempaka Putih, enam di antaranya mengalami luka berat,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta, Mohammad Yohan, dalam keterangannya, Jumat (7/11/2025).

Selain itu, terdapat 15 korban lain yang dirawat di Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading. Namun, mereka hanya mengalami gangguan ringan pada telinga akibat dentuman keras.

“Korban yang berada di Puskesmas Kelapa Gading ada sebanyak 15 orang. Tidak ada yang luka berat, hanya mengalami gangguan pendengaran,” jelasnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya