JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mengkonfirmasi soal adanya kabar bahwa Sunny Tanuwidjaja merupakan kerabat dari sang isteri Veronica Tan.
"Kalau Sunny enggak ada komisaris dimana pun, dan dia itu enggak ada hubungan sama Veronica Tan (isteri Ahok-red)," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Rabu (6/4/2016).
Di Balai Kota, kata Ahok, Sunny hanyalah anak magang yang tengah mengerjakan tugas akhir untuk menyelesaikan program PHD. Sehingga, tidak mungkin dirinya mampu mengatur pertemuan antara M. Sanusi dengan pengembang. (Baca Juga: Ahok Panggil Sunny)
"Kamu kira Sanusi itu bukan orang hebat? Sanusi itu kerja sama Agung Podomoro Land (APL), sudah kongsi lama. Sebelum saya kenal APL, Sanusi udah kenal duluan dan dia sudah kerja sama mereka. Begini saja, kalau sudah kena ambil duit ya sudah, suruh KPK saja telusuri. Kalau nanti banyak yang masuk bagus karena negara ini harus bebas dari korupsi," terang Ahok.
Namun, mantan Bupati Belitung Timur itu tak membantah bila sosok Sunny mengenal adik dari Wakil Ketua DPRD DKI M. Taufik. Menurutnya, perkenalan itu lantanan Sunny tengah membuat Kajian terkait destertasinya yang berhubungan antara hubungan eksekutif dan legeslatif di Ibu Kota. (Baca Juga: Menteri Susi: Izin Reklamasi Seharusnya di Pemerintah Pusat)