Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Kepala Militer Israel Klaim Ingin Kerjasama dengan Arab Saudi untuk Melawan Iran

Putri Ainur Islam , Jurnalis-Jum'at, 17 November 2017 |22:13 WIB
Kepala Militer Israel Klaim Ingin Kerjasama dengan Arab Saudi untuk Melawan Iran
Kepala Militer Israel Gadi Eisenkot. (Foto: Reuters)
A
A
A

Sebagaimana dilansir dari Guardian, Jumat (17/11/2017), Eisenkot mengatakan bahwa Arab Saudi dan Israel seiya sekata bahwa Israel sangat dihormati oleh negara-negara moderat. Ketika ditanya tentang pembagian intelijen Israel dengan Arab Saudi, dia bersikeras bahwa pihaknya siap berbagi informasi jika perlu. Ada banyak kepentingan bersama antara Arab Saudi dan Israel.

BACA JUGA: Mantap! Israel Gelar Latihan Militer Terbesar Sepanjang 2 Dekade

Wawancara tersebut juga sebagai permintaan persetujuan politik Israel di tingkat tertinggi, mengingat kurangnya hubungan diplomatik dengan Arab Saudi. Hal tersebut penting untuk memamerkan hubungan yang lebih hangat dengan Arab Saudi di mata dunia.

"Ada kesempatan untuk membentuk koalisi internasional baru di kawasan ini (Timur Tengah) dengan Presiden Trump. Kita perlu melakukan rencana strategis besar dan menyeluruh untuk menghentikan ancaman Iran," tukas Eisenkot.

(pai)

(Rifa Nadia Nurfuadah)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement