Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Polisi: Evakuasi Longsor Underpass Soetta Ditargetkan Selesai Malam Ini

Chyntia Sami Bhayangkara , Jurnalis-Selasa, 06 Februari 2018 |21:19 WIB
Polisi: Evakuasi Longsor <i>Underpass</i> Soetta Ditargetkan Selesai Malam Ini
Lokasi longsornya underpass Bandara Soetta (Foto: Chyntia Sami/Okezone)
A
A
A

TANGERANG - Petugas Polresta Bandara Soekarno Hatta menargetkan proses evakuasi dan pembersihan puing longsornya dinding underpass Jalan Perimeter Selatan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang akan rampung malam ini.

Kapolresta Bandara Soekarno Hatta, Kombes Akhmad Yusep Gunawan mengatakan, pihaknya masih berupaya untuk mengeluarkan bangkai Honda Brio tersebut dari dalam tumpukan beton dengan menggunakan sejumlah alat berat.

"Kami kerahkan seluruh alat berat seperti eskavator untuk mengangkat tumpukan tanah maupun beton yang menimbun kendaraan tersebut. Makanya kita kejar malam ini kerja keras untuk mengevakuasi atau membersihkan longsoran beton dan tanah di TKP, targetnya malam ini selesai," ujar Yusep, Selasa (6/2/2018).

 (Baca: Sidak Underpass Soetta, Ombudsman Temukan Kejanggalan)

Yusep menjelaskan, pihaknya menemui beberapa kesulitan dalam mengeluarkan bangkai kendaraan milik korban tewas Dianti Dyah Ayu Cahyani Putri. Pasalnya, pengangkatan beton yang runtuh harus dilakukan secara bertahap.

"Kendalanya kondisi beton yang melintang kurang lebih 30 meter tinggi 8 sampai 10 meter terikat dalam satu ikatan besi beton dan harus diangkat tidak bisa bersama-sama, harus dicacah dulu baru diangkat satu persatu," ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, konstruksi dinding underpass tampak longsor menutupi hampir seluruh bagian jalan sekira pukul 17.45 WIB. Akibat dari longsoran tersebut, sebuah mobil dengan nomor polisi A 1567 AS tertimpa reruntuhan longsor.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement