Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ortu Tolak Imunisasi Wajib, Anak Ditolak Masuk Sekolah di Italia

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Selasa, 13 Maret 2018 |10:06 WIB
Ortu Tolak Imunisasi Wajib, Anak Ditolak Masuk Sekolah di Italia
Pemerintah Italia mewajibkan anak-anak untuk mengikuti 10 jenis vaksinasi sebagai prasyarat masuk sekolah (Foto: ANSA)
A
A
A

Menurut data Kementerian Kesehatan Italia, sedikitnya 5.000 orang terinfeksi campak serta empat orang meninggal dunia akibat penyakit menular berisiko tinggi pada 2017. Menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO), campak berpotensi menjadi endemik jika layanan imunisasi tidak mencapai ambang batas yang dibutuhkan, yakni 95% dari total populasi suatu negara.

“Ada peningkatan dalam jumlah pengikut vaksinasi, yang merupakan tujuan dari dekrit (pemerintah). Tingkat vaksinasi kami sudah di atas 95%, jadi kami sudah melewati ambang batas masyarakat,” ujar Direktur Departemen Penyakit Menular di Superior Institute of Health (ISS), Giovanni Rezza, mengutip dari Xinhua, Selasa (13/3/2018).

Menurut kantor berita Italia, ANSA, pada pekan lalu diperkirakan ada 30 ribu anak-anak yang tidak mematuhi kewajiban imunisasi tersebut. Tetapi, menurut survei ISS kepada 3.130 orangtua yang memiliki anak usia 16-36 bulan pada Januari lalu, sekira 83,7% responden menyatakan mendukung vaksinasi, sementara 15,6% mengaku ragu, dan 0,7% adalah pengikut gerakan ‘no-vax’.

(Wikanto Arungbudoyo)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement