Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ribuan Rumah di Kutai Kartanegara Terendam Banjir

Bambang Ir , Jurnalis-Minggu, 25 Maret 2018 |12:22 WIB
Ribuan Rumah di Kutai Kartanegara Terendam Banjir
Ribuan rumah di Kutai Kartanegara terendam banjir (Foto: Ist)
A
A
A

Pihak Muspika Kota Bangun juga telah membantu membuat posko untuk mendata dan memberikan penampungan sementara bagi para korban banjir dan menerima bantuan dari pihak-pihak yang ingin memberikan bantuan serta melakukan koordinasi dengan pihak Desa Sarinadi dan Puskesmas Rimba Ayu agar dapat membantu terkait masalah kesehatan warga.

Sampai saat ini kondisi air masih bertahan dan kondisi warga yang terendam banjir sebagian masih bertahan di rumah masing-masing untuk mengamankan barang perlengkapan rumah tangga mereka dan sebagian lagi ada yang mengungsi di posko banjir.

Sedangkan di Kecamatan Loa Kulu banjir terjadi di Dusun Sentuk Desa Sungai Payang. Banjir disebabkan meluapnya Sungai Jembayan dengan ketinggian rata-rata dua meter. Banjir menggenangi rumah warga di enam RT.

Ketua RT 02 Dusun Sentuk, Suriansyah mengatakan banjir tersebut disebabkan curah hujan yang deras mulai Rabu lalu sekitar pukul 19.00 Wita, kemudian air meluap dengan arus yang derasa ke perumahan warga. Banjir seperti ini terjadi setiap tahun namun kali ini banjir yang paling besar dibandingkan dengan banjir tahun sebelumnya.

“Ketinggian air di RT 01 antara satu sampai tiga meter. Jumlah kepala keluarga yang terkena bencana banjir lebih 24 KK. Mereka sebagian ada yang bertahan di rumah masing-masing dan ada juga yang sudah mengungsi di tempat yang lebih aman.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement