JAKARTA - Partai Perindo kembali menggelar bazar murah berupa beras sebanyak 500 kantong dengan berat 2,5 kilogram seharga Rp10 ribu. Dalam kegiatan itu, hadir pula Liliana Tanaja Tanoesoedibjo yang langsung disambut meriah oleh warga.
Tak hanya membuka kegiatan bazar murah, Ketua Umum Kartini Perindo ini juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak golput, atau menggunakan hak suaranya pada Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan diselenggarakan pada 17 April mendatang.
Kesempatan yang sudah diberikan kepada setiap warga untuk memilih tidak boleh disia-siakan. Menurut Liliana Tanaja Tanoesoedibjo, satu suara bisa menentukan pemimpin yang akan memimpin bangsa Indonesia nantinya.
"Kita sebagai bangsa Indonesia dikasih kesempatan untuk memilih anggota DPR atau presiden. Kesempatan ini jangan kita buang, ini juga sangat berharga bagi bangsa dan negara karena apa yang kita pilih akan memerintah di negeri kita," ujar Liliana di kawasan Tanah Tinggi, Jakarta Pusat, Senin (8/4/2019).