JAKARTA - Hakim Konstitusi periode 2003 -2008 H. Ahmad Syarifuddin Natabaya meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) Dharmais Jakarta pada Rabu 10 Juli pukul 20.05 WIB.
"Seluruh Hakim Konstitusi beserta jajaran keluarga besar Mahkamah Konstitusi (MK) mengucapkan duka cita yang mendalam atas wafatnya Bapak Natabaya," ujar Kepala Bagian Humas dan Hubungan Dalam Negeri MK Fajar Laksono Soeroso di Gedung MK Jakarta seperti dikutip Antaranews, Kamis (11/7/2019).
Baca Juga: Meninggalnya Sutopo BNPB, Bukti Kawasan Tanpa Rokok Tidak Efektif
Rencananya jenazah Almarhum akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, pada hari ini pukul 12.30 WIB, dengan Sekjen MK M. Guntur Hamzah sebagai Pembina Upacara.
"Almarhum dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata karena Almarhum merupakan peraih anugerah Bintang Mahaputra Utama pada 17 Agustus 2009," ujar Fajar.