Pratu DAT sebelumnya melarikan diri dari Kabupaten Mimika bersama dua orang rekannya Pratu M dan Pratu O yang merupakan anggota dari satuan Divisi Infanteri 3 Kostrad yang ada di Kabupaten Mimika.
Pratu M dan Pratu O diketahui terlebih dulu ditangkap di Dobo, Maluku, dan saat ini diamankan di Markas Divisi III Kostrad Kariango, Makassar. Keduanya juga diduga ikut terlibat dalam kasus jual-beli amunisi kepada tiga tersangka sipil yang berinisial BGDP, BAF dan JAB untuk kemudian dipasok ke KKSB.
Di mana, ketiga orang tersangka sipil tersebut ditangkap oleh Satgas Nemangkawi di depan salah satu pasar swalayan di Kabupaten Mimika, dan diamankan barang bukti berupa amunisi sebanyak 600 butir. Dari ketiga tersangka sipil inilah diperoleh nama-nama ketiga oknum anggota TNI.
Saat ini juga ketiga tersangka sipil sedang menjalani pemeriksaan lanjutan di Mako Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Papua di Kabupaten Mimika terkait kasus jual-beli amunisi ke KKSB.
(Awaludin)