Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pemuda Nekat Curi PlayStation untuk Biaya Persalinan Istri

Azhari Sultan , Jurnalis-Sabtu, 18 Januari 2020 |16:02 WIB
Pemuda Nekat Curi PlayStation untuk Biaya Persalinan Istri
Pelaku pencurian PlayStation diringkus polisi beserta barang bukti ikut disita (Foto: Okezone.com/Azhari Sultan)
A
A
A

"Alhamdulillah pelaku berhasil dikejar saat sedang makan di daerah Singkut. Tanpa perlawanan, pelaku berhasil diamankan dengan personel polsek setempat," ujar Budi.

Setelah dilakukan penggeledahan, dari tangan tersangka ditemukan sejumlah barang bukti kejahatan. "Barang buktinya belum sempat dijual oleh pelaku," kata dia.

Ironisnya, saat ditanya, pelaku mengaku terpaksa melakukan aksi pencurian itu lantaran membutuhkan uang untuk biaya persalinan istri di kampung halaman.

"Bukan karena sakit hati pak, aku lagi butuh uang untuk biaya bini ku persalinan melahirkan di kampung. Anak kedua pak yang mau lahir," tutur Igo.

Akibat perbuatannya, tersangka harus mendekam di sel tahanan Polsek Telanaipura untuk pemeriksaan lebih lanjut.

(Rizka Diputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement