KOTA KEDIRI - Wakil Wali Kota (Wawali) Kediri Lilik Muhibbah meninggal dunia pasca menjalani perawatan intensif di RSUD dr. Soetomo Surabaya, mengejutkan warga Kota Kediri. Wanita yang akrab disapa Ning Lik itu meninggal dunia akibat pendarah di otaknya.
Di balik peristiwa duka ini ada sejumlah fakta - fakta menarik dari Wawali Kediri Lilik Muhibbah yang berhasil dirangkum Okezone.
Â
1. Terpilih Dua Kali Menjadi Wakil Wali Kota Kediri
Lilik Muhibbah yang berpasangan dengan Abdullah Abu Bakar sebagai Wali Kota Kediri telah dua periode memimpin Kota Kediri. Hal ini mengantarkan ia menjadi Wakil Wali Kota Kediri perempuan pertama.
Baca Juga:Â Wakil Wali Kota Kediri Meninggal DuniaÂ
Pada periode pertama masa jabatannya terjadi pada 2014 hingga 2018, kemudian menjabat lagi setelah terpilih dalam Pilwali Kediri pada 2018.
2. Menang Lawan Tiga Calon Pasangan Lainnya
Pasangan Abdullah Abu Bakar atau yang akrab disapa Mas Abu dengan Lilik Muhibbah memenangi kontestasi Pilwali Kediri dalam Pilkada Serentak 2018.
Kedua pasangan ini diusung empat partai politik yakni PAN, Nasdem, PKS, dan Partai Demokrat, ini mengalahkan dua pasangan lainnya, yakni Aizzudin Abdurrahman - Sudjono Teguh, serta Samsul Ashar - Teguh Juniadi.
3. Istri dari Ulama Terkemuka di Kota Kediri
Sebelum masuk ke ranah politik dengan menjabat sebagai Wakil Wali Kota Kediri, Lilik Muhibbah sebenarnya telah banyak dikenal masyarakat. Sosoknya sebagai istri dari KH Fuaduddin Thoha atau akrab disapa Gus Thoha, yang merupakan pengasuh Pondok Pesantren Al Ishlah Kediri.
4. Aktif Membesarkan Nahdlatul Ulama
Selama masa hidupnya perempuan kelahiran Kediri 9 April 1962 aktif membesarkan nama Nahdlatul Ulama (NU). Ia pun aktif dalam berbagai kepengurusan organisasi struktural NU, hingga akhirnya menjabat sebagai Ketua Muslimat NU Kota Kediri.