BEKASI – Sepasang kakek dan nenek tewas mengenaskan setelah terjebak dalam kebakaran hebat yang terjadi di Jalan Melati Ujung 4 no 435/436, Kelurahan Jatimulya, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Senin (17/5/2021). Korban Suwardi (70) dan Suparni (60) ditemukan tewas di bawah tangga rumahnya dengan posisi berpelukan.
Berdasarkan keterangan warga api pertama kali dilihat oleh pedagang yang sedang melintas sekitar pukul 02.00 WIB. Api dengan asap membumbung terlihat dari rumah korban. Alhasil, korban yang sedang tertidur lelap langsung terbangun dan berhamburan keluar berusaha mematikan api yang sudah mulai membakar rumah dua lantai tersebut.
Proses pemadaman yang dilakukan warga dengan alat seadanya, justru membuat api membesar dan membakar rumah lainya milik Muhammad Syah. Beruntung keluarga Muhammad Syah sempat melarikan diri dan melaporkan kepada petugas pemadam kebakaran.
”Api masih membesar dan petugas damkar datang langsung mematikan api tersebut,” kata Andi (35) tetangga korban.
Petugas yang mendapatkan informasi itu, langsung mengerahkan tiga unit mobil pemadam kebakaran dan dalam waktu beberapa jam api berhasil dijinakan. Sayangnya dalam peristiwa itu, pensiunan PT Tancho tersebut sudah tidak bernyawa dan dalam kondisi hangus terpanggang. Jasad dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi guna kepentingan penyidikan.