BEKASI - Tanggul Kali Cakung jebol, akibatnya ratusan rumah warga di Perumahan Bumi Nasio Indah, Jati Asih, Kota Bekasi, Senin 1 November 2021 malam, terendam banjir. Ketinggian air yang mencapai 1,2 meter, membuat sejumlah warga terpaksa memilih dievakuasi lantaran air kian meningkat.
Selain itu, banjir tak hanya merendam pemukiman warga, tapi juga membuat akses jalan Jati Mekar tergenang air hingga menyebabkan sejumlah kendaraan mogok.
Selain disebabkan akibat curah hujan yang deras, banjir diperparah akibat jebolnya tanggul atau pembatas Kali Cakung yang berada di pinggir perumahan tersebut.
Tim gabungan tanggap bencana BPBD Kota Bekasi, Tagana dan Relawan yang diterjunkan ke lokasi banjir berjibaku melakukan evakuasi terhadap sejumlah warga dengan menggunakan perahu karet.
Baca Juga : Diguyur Hujan, 20 Titik di Kota Bekasi Terdampak Banjir
Warga yang khawatir karena air kian meningkat, memilih dievakuasi dan mengungsi ke tempat yang lebih tinggi seperti masjid maupun ke rumah sanak saudara terdekat.
"Airnya terus naik, jadi kami memilih dievakuasi saja," ujar salah satu warga bernama Gozali.