"Sangat disayangkan para pelaku tersebut seluruhnya masih pelajar dan di bawah umur" ujar Sumardi kepada wartawan.
Baca Juga : Balita 4 Tahun Tewas Dianiaya Ibu Kandung karena Ngompol di Celana
Polisi berhasil menemukan para terduga pelaku di Dusun Karang Padak Desa Labuhan Kecamatan Labuhan Badas. Selain mengamankan para terduga pelaku, petugas menyita 2 senjata tajam yang diduga digunakan untuk melukai korbannya.
Saat ini, para terduga pelaku telah diamankan guna menjalani pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut di Unit PPA Polres Sumbawa. “Mereka tetap diproses sesuai ketentuan perundang-undangan,” tuturnya.
(Erha Aprili Ramadhoni)