Mereka setuju menghidupkan kembali parlemen yang sudah empat tahun mati suri. Girija Prasad Koirala dipilih sebagai Perdana Menteri Nepal.
1985 - Hari Kelahiran Pemain Sepakbola Asal Jerman Lukas Podolski
Lukas Josef Podolski lahir di Gliwice, Polandia, 4 Juni 1985. Ia adalah seorang pemain sepakbola Jerman keturunan Silesia. Ia memiliki nama julukan Prinz Poldi ("Pangeran Poldi").
Dia diakui sebagai salah satu pemain Jerman terbaik dari generasinya. Terkenal karena kaki kirinya yang sangat kuat dan akurat, dia juga dikenal karena tendangan eksplosif, teknik, dan serangannya dari sisi kiri.
1928 - Presiden Republik China Zhang Zuolin Dibunuh Agen Jepang
Zhang Zuolin adalah salah satu panglima perang Tiongkok pada zaman Republik Tiongkok awal abad 20. Dia adalah panglima perang untuk wilayah Manchuria dan pernah menguasai daerah yang luas di bagian utara Tiongkok.
Julukannya adalah Komandan Besar, Komandan Hujan atau Harimau Mukden. Zhang lahir dari keluarga sederhana. Dalam karier militernya dia pernah membantu Jepang dalam perang Rusia-Jepang (1904-1905) sebagai pemimpin dari milisi Manchuria. Di bawah pemerintahan Republik Tiongkok dia menduduki beberapa jabatan penting dalam militer.