Salah satu korban mengalami luka bacokan akibat senjata tajam di bagian tangan sebelah kanan hingga nyaris putus. Sedangkan korban lainnya hanya mengalami luka lecet akibat terjatuh dari sepeda motor.
BACA JUGA:Heroik! Seorang Satpol PP Hajar 5 Begal Bersenjata Tajam di Bekasi
Menurut salah seorang saksi, Gugun Gunawan, kedua korban dilarikan ke Rumah Sakit Permata Keluarga Jababeka guna mendapatkan perawatan intensif.
Saat ini, kasus pembegalan tersebut sedang dalam penyelidikan Polsek Cikarang Selatan.
(Arief Setyadi )