JAKARTA - Kebakaran terjadi di pemukiman padat penduduk Jalan Simprug Golf 2, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Minggu (21/8/2022) siang tadi.
Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan memastikan kawasan tersebut telah aman dari bara api yang berpotensi memunculkan api kembali.
"Sudah dipastikan aman. Kalau pemadaman prosesnya siang tadi sudah dilakukan, yang lama pendingan sekitar pukul 17.10 WIB selesai," ujar Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Deni Andreas pada wartawan, Minggu (21/8/2022).
Menurutnya, api yang melanda kawasan penduduk di Jalan Simprug Golf 2, RT 08/08, Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan sejak pukul 10.48 WIB itu telah berhasil dipadamkan pada pukul 13.00 WIB.
Sejak siang itu petugas lantas melakukan pendinginan pada bara api di lokasi kebakaran.
Dia menambahkan, proses pendinginan berlangsung lama lantaran area terdampak kebakaran cukup luas sehingga baru selesai pada pukul 17.10 WIB.