BOGOR - Nahas, wanita berinisial E (27) tewas usai terserempet dump truk di Jalan Raya Prada Samlawi, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor. Polisi masih melakukan penyelidikan terkait kecelakaan maut tersebut.
Menurut Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Angga, kecelakaan terjadi sekira pukul 12.30 WIB. Bermula saat dump truk tanpa muatan dengan nomor polisi B 9681 BYW yang dikendarai R (26) melaju dari arah Kampung Sawah menuju Rumpin.
"Bagian samping belakang kiri truk menyerempet motor (korban) yang berhenti di sisi kiri jalan," kata Angga, Kamis (6/10/2022).
Korban E meninggal dunia di lokasi kejadian karena luka parah yang dialaminya. Jasad korban dibawa ke rumah duka untuk langsung dimakamkan oleh keluarga.
"Korban dibawa ke rumah," tambahnya.
Polisi yang datang ke lokasi melakukan pemeriksaan saksi-saksi dan mengamankan barang bukti kendaraan yang terlibat kecelakaan. "Sopir truk masih dalam proses lidik," pungkasnya.
(Arief Setyadi )