Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pelaku Begal Todong Mamah Muda Pakai Pisau di Bandung

Agung Bakti Sarasa , Jurnalis-Jum'at, 04 November 2022 |21:30 WIB
Pelaku Begal Todong Mamah Muda Pakai Pisau di Bandung
Illustrasi (foto: freepick)
A
A
A

Menurut Nia, pelaku yang mengendarai sepeda motor berperawakan besar, sedangkan pelaku yang menodongkan pisau berperawakan sedang. Kedua pelaku juga tidak mengenakan helm atau masker saat menjalankan aksinya.

"Mereka pakai motor matic Beat warna putih biru. Gak pakai masker sama helm cuman pakai topi aja," imbuhnya.

Meski sempat ditodong pisau, Nia mengaku tidak mengalami luka akibat peristiwa itu. Namun, dia mengaku trauma hingga takut ke luar rumah. Sehingga, dia pun belum melaporkan kejadian itu kepada polisi.

"Udah sempet dikontak (sama polisi) dan suruh laporan, cuma masih belum berani keluar. Saya posisinya sendiri dan gak ada suami, jadi gak ada pendamping," katanya.

Sementara itu, Kapolsek Coblong, Kompol Nanang Sukmajaya mengaku belum menerima informasi terkait peristiwa yang dialami Nia. Dia mengaku bakal mengecek terlebih dahulu ada atau tidaknya laporan polisi (LP) mengenai kasus itu.

"Belum dapat info, nanti saya cek apakah buat LP atau tidak," singkat Kompol Nanang.

(Awaludin)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement