Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Polri Sebut Sebanyak 530 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta Selama Natal 2022

Bachtiar Rojab , Jurnalis-Senin, 26 Desember 2022 |19:10 WIB
Polri Sebut Sebanyak 530 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta Selama Natal 2022
Ilustrasi/Foto: Okezone
A
A
A

JAKARTA - Sebanyak ratusan ribu kendaraan meninggalkan Jakarta selama libur Natal sejak 23 Desember 2022. Data tersebut, terhimpun melalui jumlah kendaraan yang keluar dari gerbang Tol Cikampek Utama, Kalihurip Utama, Cikupa dan Ciawi.

Jubir Divisi Humas Polri, Kombes Ade Yaya mengatakan, dari Gerbang Tol Cikampek Utama sendiri tercatat sebanyak 149.453 kendaraan yang keluar dari Jakarta. Mereka mengarah menuju Tol Transjawa.

 BACA JUGA:Libur Nataru 2023, Angkutan Darat Diminta Lebih Ketat Terapkan Sistem Keselamatan

"Kemudian, volume lalu lintas yang keluar Jakarta melalui Gerbang Tol Kalihurip Utama arah Bandung sebanyak 121.814 kendaraan," ujar Ade Yaya di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (26/12/2022).

Lebih lanjut, Ade menuturkan, terdapat juga 144.376 kendaraan yang keluar dari Jakarta melalui Gerbang Tol Cikupa. Mereka, bergerak menuju arah Merak, Banten.

 BACA JUGA:Momen John Kei Rayakan Natal di Lapas: Saya Harus Tinggalkan Kegiatan Lama!

"Kemudian, volume arus lalu lintas yang keluar Jakarta melalui Gerbang Tol Ciawi arah Puncak sebanyak 114.642 kendaraan," imbuhnya.

 

Sehingga, lanjut Ade, sebanyak 530.285 total kendaraan yang keluar meninggalkan kota Jakarta menuju berbagai kota lainnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement