Motor model trail itu dikendarai Roy Kristiono (45) warga Kecamatan Sananwetan Kota Blitar. Informasi yang diperoleh petugas, yang bersangkutan seorang pegawai negeri sipil (PNS).
Motor trail tersebut sontak melabrak tubuh korban yang saat itu masih tergeletak di atas aspal jalan. Sebelum dilarikan ke rumah sakit, korban dinyatakan meninggal dunia.
"Korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara pengendara Yamaha WR hanya menderita luka lecet pada siku," terang Supriyadi.
Menurut Supriyadi, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan, termasuk meminta keterangan sejumlah saksi. "Kita masih meminta keterangan saksi-saksi," pungkasnya.
(Awaludin)