Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Peringatkan Tidak Berlebihan, Aturan Baru Gen Manusia di China Bikin Para Ahli Ketar-ketir

Susi Susanti , Jurnalis-Selasa, 07 Maret 2023 |14:19 WIB
Peringatkan Tidak Berlebihan, Aturan Baru Gen Manusia di China Bikin Para Ahli <i>Ketar-ketir</i>
Para ahli memperingatkan ilmuwan China tidak berlebihan soal aturan gen pada manusia (Foto: Tek Image/ Science Photo Library)
A
A
A

Aturan baru menutup celah yang memungkinkan Dr He untuk menghindari peraturan, yang sebelumnya hanya berlaku untuk eksperimen pada manusia di rumah sakit, misalnya untuk uji coba obat. Peraturan yang diperbarui mencakup semua lembaga penelitian dan segala sesuatu yang berkaitan dengan manusia, termasuk pekerjaan pada jaringan, organ, dan sel embrio.

Penyelenggara KTT, Prof Robin Llovell-Badge dari Crick Institute, tempat pertemuan itu diadakan, mengatakan dia khawatir masih terlalu banyak kerahasiaan dalam penelitian China.

''Saya mengerti mengapa China ingin menjadi pemimpin dalam teknologi, tetapi ada beberapa bidang yang memerlukan perhatian khusus dan penyuntingan gen adalah salah satunya,'' katanya.

“Itu harus dilakukan dengan benar dan dengan tata kelola dan pengawasan yang sesuai, dan saya khawatir mereka belum ada di sana.” Lanjutnya.

Sementara itu, berbicara di KTT, Dr Yangin Peng dari Akademi Ilmu Pengetahuan China mengatakan pemerintah telah "mempercepat" undang-undang dan peraturan dalam penyuntingan gen.

"China telah memperketat undang-undang dan peraturannya," katanya. "Permanen, perubahan yang diwariskan dilarang, tata kelola telah mengadopsi pendekatan pencegahan dan undang-undang kami sejalan dengan aturan internasional,” lanjutnya.

Dr Francoise Baylis, seorang ahli bioetika Kanada dari Universitas Dalhousie mengatakan dia menginginkan lebih banyak perincian tentang pembaruan aturan China.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement