Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pesan Prabowo ke Mahasiswa RI di Jerman: Ambil Ilmunya, Lalu Pulang Bangun Bangsa

Nanda Aria , Jurnalis-Senin, 17 April 2023 |19:33 WIB
Pesan Prabowo ke Mahasiswa RI di Jerman: Ambil Ilmunya, Lalu Pulang Bangun Bangsa
Momen Prabowo bertemu dengan mahasiswa Jerman/Foto: Istimewa
A
A
A

 

 

HANNOVER - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyempatkan bertemu dengan mahasiswa Indonesia di sela-sela Pameran Hannover Messe 2023, di Hannover Congress Centrum, Hannover, Jerman, Minggu (16/4/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Prabowo mengatakan bahwa kesempatan belajar ke luar negeri merupakan hal yang langka dan harus dimaanfaatkan sebaik-baiknya.

 BACA JUGA:

“Kesempatan untuk belajar di luar negeri ini luar biasa. Gunakan kesempatan sebaik-baiknya, ya,” ujarnya.

Tak lupa Prabowo mengingatkan agar mereka menjalani pendidikan ini dengan penuh tanggung jawab dan kembali ke Tanah Air selepas menyelesaikan pendidikan.

Sebab, sambungnya, Indonesia membutuhkan generasi penerus sekaligus pemimpin bangsa yang cakap dan menguasai berbagai ilmu pengetahuan.

 BACA JUGA:

“Ambil ilmu, belajarlah baik-baik untuk pada saatnya Anda kembali, Anda bangun bangsa kita. Kita sangat butuh pemuda-pemudi yang mampu bekerja di segala bidang, mempercepat pembangunan nasional,” jelasnya.

Prabowo pun mengungkapkan bahwa belajar di negara orang bukanlah tanpa tantangan. Ia mengingat dulu juga ia pernah berada di situasi serupa dan harus menghadapi segala tantangan dan jauh dari keluarga.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement