Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Perkuat Struktur, Yosep Husein Ibrahim Siap Rebut Kemenangan Perindo di Jabar

Agung Bakti Sarasa , Jurnalis-Rabu, 14 Juni 2023 |02:14 WIB
Perkuat Struktur, Yosep Husein Ibrahim Siap Rebut Kemenangan Perindo di Jabar
Rakor DPW Partai Perindo Jabar (Foto: MPI)
A
A
A

"Saya akan mendatangi semua DPD untuk melakukan kroscek mulai dari ranting DPC. Jangan kita bilang DPC jika pengurus saja 3 orang itu bukan partai. Kita punya AD/ART, apakah sudah dibaca? jangan hanya disimpan dalam lemari," tambah Yosep.

Dirinya pun berjanji akan memberikan hadiah bagi siapa saja DPD yang bisa memenuhi struktur keanggotaanya.

 BACA JUGA:

"Saya juga akan lombakan untuk kalian, siapa yang mampu memenuhi, saya akan serahkan mobil, bukan motor," ungkap Yosep yang langsung disambut tepuk tangan seluruh kader Perindo.

Pada kesempatan itu, Yosep pun mengucapkan terima kasih karena telah diterima menjadi bagian keluarga besar Partai Perindo. Ia menyebut, kepindahnnya ke partai besutan Hary Tanoesoedibjo ini bukan hanya seorang diri.

 BACA JUGA:

"Saya merasa banyak berterima kasih, saya berpindah ke Perindo bukan saya pribadi, tapi satu gerbong, satu Kabupaten Indaramayu dengan jumlah anggota saya 120.000, semuanya saya pindahkan ke Perindo," katanya.

Karenanya, Yosep pun kembali mengajak seluruh Ketua DPD Perindo se-Jabar untuk sama-sama menyatukan tekad demi kemenangan Partai Perindo di Pemilu 2024 nanti.

"Insya Allah apa yang diharapkan oleh ketua umum, saya tidak muluk muluk sekian dapil sekian kursi, tapi insya Allah kalau bicara 2024, 6-7 kursi terlalu lemah bila kita tidak mampu rebut untuk DPR RI Provinsi Jabar," tandasnya.

Untuk diketahui, rakor tersebut turut dihadiri Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo yang juga Ketua Pemenangan Wilayah NTB dan Penggalangan Bappilu DPP Partai Perindo, Dr. TGB. M. Zainul Majdi.

Kemudian, Ketua DPP Partai Perindo Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Ronny Tanusaputra; dan Sekretaris DPW Partai Perindo Jabar, Wawan Setiawan.

Acara tersebut juga menjadi bagian dari upaya untuk memperkuat soliditas dan kekompakan di antara kader partai yang telah ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu.

(Fakhrizal Fakhri )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement