SEOUL - Setidaknya 12 orang terluka dalam serangan membabi buta oleh seorang pria yang dilakukan di dekat ibu kota Korea Selatan, Seoul.
Tersangka mengendarai mobilnya secara acak menuju ke empat orang, lalu keluar dan menikam setidaknya sembilan orang lainnya di pusat perbelanjaan yang ramai.
Insiden itu terjadi di dekat stasiun kereta bawah tanah pada jam sibuk di kota komuter Seongnam pada Kamis (3/8/2023).
Seorang pria berusia 20-an ditangkap di tempat kejadian tetapi motif penyeranga masih belum jelas.
Semua yang terluka dibawa ke rumah sakit dengan beberapa dikatakan terluka parah.
Media lokal menggambarkan serangan itu sebagai "seragan mengamuk" ketika pria itu, berpakaian serba hitam, menaiki trotoar dan kemudian berjalan ke pusat perbelanjaan terdekat sambil mengacungkan pisau.