Wang Wenbin pernah mengecam kemunafikan AS atas klaimnya terkait hak asasi manusia dan demokrasi pada tahun 2021 ketika jumpa pers rutin. Melansir China Daily, juru bicara Kementerian Luar Negeri Wang Wenbin menentang perlakuan Washington yang mendiskreditkn citra Hong Kong dengan menggunakan hak asasi manusia dan demokrasi sebagai alasan.
Wang Wenbin mengecap tindakan Amerika Serikat ini sebagai kemunafikan adalah karena AS memuji kekerasan dan kejahatan yang terjadi di Hong Kong namun menganggap perlindungan berbasis hukum pemerintah Hongkong terhadap hak-hak masyarakat serta ketertiban umum sebagai pelanggaran hak asasi manusia dan kebebasan. Selain itu juga melihat bagaimana sikap keras AS terhadap Irak, Suriah, hingga Afghanistan yang justru membawa ketidakstabilan serta kekacauan bagi dunia mengungkapkan kemunafikan klaim AS terkait hak asasi manusia dan demokrasi.
(Susi Susanti)