Saat ini, tersisa PDIP yang belum mengumumkan cagub/cawagub untuk Pilkada Jakarta. PDIP sempat dikabarkan akan mengusung pasangan Anies Baswedan - Rano Karno di Pilgub Jakarta. Namun, PDIP belum mengumumkan secara resmi hingga hari ini.
Kemudian, belakangan beredar kabar lagi PDIP bakal mengusung Pramono Anung - Rano Karno. Ketua DPP Bidang Kehormatan PDIP, Komaruddin Watubun menjelaskan bahwa wacana Pramono Anung - Rano Karno baru sebatas wacana dan belum resmi. "Itu kan masih cerita-cerita, belum ada resmi, belum ada informasi resmi kan," kata Komaruddin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
Sementara itu, Anies Baswedan memberi sinyal akan mengabarkan perihal pencalonannya di Pilgub Jakarta pada Rabu, 28 Agustus 2024. Hal itu disampaikan Anies saat dikonfirmasi di kediamannya, hari ini.
“Pak, kemarin PDI-P sudah bertemu dengan Bu Airin,” tanya MNC Media pada Anies di kediamannya daerah Cilandak, Jakarta Selatan.
“Ya, besok ya,” jawab Anies sambil tersenyum lalu melambaikan tangan meninggalkan awak media.
(Angkasa Yudhistira)