Puente menyebut insiden ini “sangat aneh”, karena kereta tergelincir di jalur lurus yang telah direnovasi pada Mei tahun lalu. Ia juga mengatakan kereta yang keluar jalur tersebut berusia kurang dari empat tahun.
Penyelidikan terkait kecelakaan ini kemungkinan akan memakan waktu sedikitnya sebulan.
Iryo, perusahaan kereta api swasta yang mengoperasikan perjalanan dari Málaga, mengatakan sekitar 300 penumpang berada di kereta yang pertama kali tergelincir, sementara kereta lainnya – yang dioperasikan oleh Renfe – membawa sekitar 100 penumpang.
Perdana Menteri Spanyol, Pedro Sánchez, mengatakan negara itu akan mengalami “malam penuh duka cita”. Raja Felipe VI dan Ratu Letizia juga menyampaikan belasungkawa serta keprihatinan mereka melalui media sosial.